Gombong-Unimugo, Dalam rangka meningkatkan kualitas Tri Dharma Pendidikan (Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat), Universitas Muhammadiyah Gombong membangun gedung 3 lantai dengan luas 2529 m2 yang digunakan untuk Perpustakaan Universitas pada lantai pertama, Laboratorium Farmasi Terpadu pada lantai kedua dan ruang perkuliahan di lantai ketiga. Gedung tersebut diberi nama Gedung G dan pada hari Rabu, 25 Mei 2022 gedung tersebut diresmikan oleh dr. H. Agus Taufiqurahman, Sp.S, M.Kes. dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Acara peresmian ditandai dengan penandatangan prasasti dan pemotongan pita oleh dr. H. Agus Taufiqurahman, Sp.S, M.Kes dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Kegiatan peresmian tersebut dihadiri juga oleh Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah Dr. H. Tafsir, M.Ag, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kebumen K.H. Abduh Hisyam, S.Ag, Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM)  Gombong Widiantoro Triatmaji, M.M, Ketua Badan Pembina Harian (BPH) Unimugo dr.Fatah Widodo,Sp.M, M.Kes, Direktutr RS PKU Muhammadiyah Gombong, tamu undangan lainnya dan karyawan Unimugo.

Ketua BPH Unimugo dr.Fatah Widodo,Sp.M, M.Kes dalam sambutan pada kegiatan tersebut, menceritakan proses pembangunan Gedung G yang merupakan lanjutan dari Gedung F (Gedung Rektorat) yang diresmikan pada tahun 2013. Kedepan, sebelah selatan Gedung G akan dibangun Gedung I yang direncanakan untuk gedung perkuliahan, mengingat sekarang Unimugo sudah ada 2 Fakultas yang terdiri dari 10 Program Studi. Fakultas Ilmu Kesehatan terdiri dari 7 Program Studi yaitu; Keperawatan Program Diploma (DIII), Keperawatan Program Sarjana (S1), Kebidanan Program Diploma (DIII), Kebidanan Program Sarjana (S1), Pendidikan Profesi Ners, dan Pendidikan Profesi Bidan, sedangkan Fakultas Sains & Humaniora terdiri dari 3 Program Studi yaitu Teknik Industri Program Sarjana (S1), Manajemen Progaram Sarjana (S1) dan Hukum Program Sarjana (S1).

Fatah Widodo, Sp.M, M.Kes juga menyampaikan, Unimugo dengan program unggulan sebagai kampus kesehatan di Kebumen dan Jawa Tengah bagian Selatan, kedepan berharap bisa membuka Fakultas Kedokteran. Hal tersebut didukung kampus Unimugo yang berdampingan dengan RS PKU Muhammadiyah Gombong yang sudah menjadi Rumah Sakit Tipe B / pendidikan, sehingga dapat bersinergi dalam bidang pendidikan dan kesehatan, dan akan memberikan keuntungan bagi Unimugo dan RS PKU Muhammadiyah Gombong. Saat ini, ada 15 orang dosen Unimugo yang sedang study lanjut Program Doktoral atau S3 di dalam dan luar negeri, sedangkan untuk Tenaga Kependidikan ada 3 orang yang sedang melanjutkan Program Magister atau S2 yang insya Allah tahun ini selesai pendidikan. “Kami mohon dukungan kepada Pimpinan Pusat Muhammadiyah dalam hal ini hadir dr. H. Agus Taufiqurahman, Sp.S, M.Kes, kami Optimis walaupun di Kecamatan bisa buka Fakultas Kedokteran”, tutup dr. Fatah Widodo.

H. Agus Taufiqurahman, Sp.S, M. Kes dalam sambutan menyampaikan, “Alhamdulillah di Tahun 2022 Universitas Muhammadiyah telah diakui di ranah internasional diantaranya UM Malang, UM Solo, UM Yogyakarta masuk 10 besar. Hal tersebut sebagai motivasi kepada Unimugo walaupun berada di Kecamatan untuk bisa membuka Fakultas Kedokteran, sesuai tadi yang disampaikan dr.Fatah, dengan adanya Unimugo dan RS PKU Muhammadiyah Gombong yang berdampingan sangat mungkin untuk saling bersinergi”.

“Unimugo mempunyai dosen yang masih muda dan energik, maka dari itu harus berprestasi jangan sampai kalah dengan yang senior. Saya yakin Unimugo akan punya ciri khas dengan keunggulan Fakultas Kesehatannya. Nanti masyarakat akan lebih mengenal dan berkuliah di Unimugo, apalagi jika nanti akan ada Fakultas Kedokterannya. Unimugo harus siap branding di Market/Pasar mana yang tepat untuk mengiklankan, tentu dengan mempunyai ciri khas sendiri. Penerimaan pasar dalam hal ini calon mahasiswa memilih perguruan tinggi yang utama akan memilih yang baik, sedangkan standar sekarang sudah disamakan yang artinya Perguruan Tinggi ketika sudah mendapatkan Akreditasi artinya secara dari pelayanan Akademik dan penunjangya sudah sama-sama terstandar akreditasi. Kemudian apa yang akan menjadikan Unimugo Kampus di Kecamatan Gombong ini bisa dikenal dan dicintai masyarakat yaitu berbeda dan istimewa. Unimugo harus berani mengambil pilihan, tentu dipersiapkan dengan baik. Pimpinan Pusat Muhammadiyah siap untuk memberikan dukungan untuk pembukaan Fakultas Kedokteran”, dr. H. Agus Taufiqurahman, Sp.S, M. Kes menutup sambutan.

Setelah penandatangan prasasti dan pemotongan pita, dr. H. Agus Taufiqurahman, Sp.S, M. Kes didampingi oleh Ketua PWM Jawa Tengah, Ketua PDM Kebumen, Ketua PCM Gombong, Ketua BPH Unimugo dan tamu undangan meninjau  perpustaakaan, laboratorium farmasi terpadu dan ruang perkuliahan di dalam Gedung G.